Saturday, February 19, 2011

Keunggulan dan kekurangan Yamaha Byson


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhul0TUfADoE6qH2bxz2fzKyCYjdyDrCs_rBLahnaoiDZYLR9_haM9vQ32TElXAWQhslGqky-lIGX3640LQ0DXasPoFNjPIiY3h9xHNvOvUjQyjaO-SdAKqLVlyJJQ36uSMAxNHX8ez80Eg/s1600/Yamaha_Byson_Sentul231.jpg

Keunggulan Yamaha Byson:

Yamaha Byson sangat unggul dari segi desain atau penampilan. Penampilan Yamaha Byson garang, pokoknya streetfighter banget deh... Model streetfighter seperti ini sedang digemari masyarakat pemakai motor laki di Indonesia. Bisa jadi pilihan buat pecinta sepeda motor streetfighter yang mengutamakan penampilan.

Kekurangan Yamaha Byson:

Kekurangan atau kelemahan Yamaha Byson kalau saya bilang sih lebih pada teknologi mesin yang digunakan. Spesifikasi mesin Yamaha Byson dengan kapasitas 153cc, Air-cooled, 4-stroke, SOHC, 2-valve, daya maksimum : 10,1 PS / 7.500 rpm dan torsi maksimum : 10,5 Nm / 5.500 rpm bagi sebagian orang dirasa masih kurang memuaskan untuk mengimbangi penampilan yang sudah ok. Apalagi dengan harga yang tidak beda jauh dengan V-Xion.

Berapa sih harga Yamaha Byson dijual di Indonesia?
Yamaha Byson baru dilepas kepasaran Rp 19,9 juta On The Road. Dengan kisaran harga tersebut, Byson siap bertarung dengan rival abadinya yang juga baru dipermak, yakni Honda New Mega Pro, yang dilepas seharga Rp 19,44 juta. Hemmm... harga beda tipis, Yamaha Byson vs Honda New Mega Pro-dari segi penampilan Yamaha Byson jauh lebih unggul dibanding New Mega Pro, tapi tenaganya? Tinggal selera kali ya.

Info tambahan mengenai Yamaha Bison:
  • Yamaha Byson merupakan sport terbaru dari Yamaha yang dengan tegas dikatakan menjual tampang, tidak seperti V-ixion yang mengedepankan teknologi atau Scorpio dengan performanya. emang tampangnya keren sih...
  • Untuk tahap awal Yamaha sudah memproduksi sekitar 80.000 unit sepeda motor Byson.
  • Sejauh ini, Yamaha sudah mencatatkan angka pemesanan motor Yamaha Byson bertampang maskulin tersebut sebanyak 1.000 unit. Catatan tersebut tentunya prestasi tersendiri dari Byson, karena peluncurannya saja baru akan dilakukan setelah Lebaran nanti.
  • Yamaha menawarkan Byson hanya dalam satu varian saja yakni tipe casting wheel, dengan empat pilihan warna, hitam, merah, biru dan putih.

No comments:

Post a Comment