Mensifati Surga
Wahab berkata: “Allah menciptakan surga luasnya seperti luas langit dan bumi dan panjangnya tak seorangpun yang mengetahuinya kecuali Allah. Ketika terjadi hari kiamat, langit tujuh dan bumi tujuh lenyap, luas keduanya jika dihamparkan sepeti luasnya surga. Surga itu bertambah luas sampai pada batas yang memuat penghuninya.
Seluruh surga memiliki 100 derajat. Jarak antara setip dua derajat kiria-kira jauhnya perjalanan 500 tahun. Sungai-sungainya mengalir, buah-buahnya bergantungan. Di dalam surga terdapat segala sesuatu yang menurut kinginan hati, mata juga bisa merasakan kenikmatannya.
Di dalam surga terdapat istri dari bidadari yang masih suci surga. Allah menciptakan bidadari dari Nur (cahaya). Keindahan dan keelokan mereka bagaikan permata. Para bidadari itu sangat sopan dan selalu menunduk pandangannyadari selain suaminya. Mereka tak pernah melihat seorangpun selain suaminya, tidak pernah disentuh oleh manusia sebelum penghuni surga menjadi suaminya, juga tidak pernah di sentuh oleh jin. Setiap suaminya menyetubuhi dirinya selalu mendapatkan keperawanannya.
Bidadari itu memakai 70 pakaian, setiap pakaian memiliki warna yang berbeda, baginya memakai pakaian 70 macam itu lebih ringan dari pada rambut. Dalam tubuhnya bisa dilihat dari luar dagingnya, termasuk bisa dilihat pula sumsum betisnya, tulangnya dan kulitnya, sebagai mana bisa dilihat minuman merah dari balik kaca hijau. Kepalanya memakai mahkota dari intan yang ditaburi yakut.
Sumber: Menyingkap 110 Misteri Alam Kubur
No comments:
Post a Comment